logo
Semen Rajawali - Melekat Kuat, Ramah Lignkungan

Keranjang Koran yang Unik & Ciamik

Tips Kamis, 28 Februari 2019
Keranjang Koran yang Unik & Ciamik

Sobat Rajawali, jika selama ini peralatan rumah tangga didominasi bahan plastik yang tidak ramah lingkungan, sudah saatnya sekarang mencari alternatif bahan yang lain. Penggunaan peralatan rumah tangga dari plastik seringkali memicu rasa bosan.

Selain itu, perlengkapan berbahan koran tak banyak digunakan karena dinilai tidak kuat dan desainnya monoton. 

Namun sekarang, penggunaan peralatan rumah tangga yang dibuat dari koran mulai menjadi tren. Selain ramah lingkungan, bahan ini juga murah dan mudah didapatkan di sekitar lingkungan Sobat Rajawali. Tidak mengherankan jika belakangan ini masyarakat mulai melirik produk olahan koran yang dinilai lebih variatif dan cantik.

Produk olahan dari koran yang jamak digunakan adalah keranjang yang multifungsi. Keranjang ini dibuat dari lintingan koran yang disusun dan dibentuk serapi mungkin. Guna memperkuat lilitan koran, tidak hanya cukup melekatkan dengan lem tetapi juga dilapis dengan antitoksin yang ramah lingkungan. Tujuannya untuk menjaga agar keranjang koran lebih tahan terhadap air dan jamur.

Tidak hanya membuat keranjang, Sobat Rajawali juga dapat membuat piring tatakan, mangkuk, atau perabotan lainnya dengan bahan koran. Agar tidak terkesan membosankan, maka produk koran ini dapat diselaraskan dengan material lain seperti bambu, kayu, kulit, kain, dan besi.

Jika Sobat Rajawali bosan dengan warna dasar koran, dan membutuhkan tampilan perabotan yang lebih cantik, maka dapat memolesnya dengan cat berwarna sesuai selera. Contohnya saja, keranjang cucian yang terbuat dari anyaman koran dapat dipadukan dengan besi sebagai penyangga keranjang.

Besi ini tak sekadar dikombinasikan tetapi juga diharapkan dapat bernilai tambah.  Memang mendaur ulang koran bukan hal yang mudah karena membutuhkan kreativitas. Namun, dengan kecermatan dalam proses produksi dan hasil akhir yang apik, maka dapat dipastikan citra perabotan koran yang tidak awet akan pudar dengan sendirinya.

Jika Sobat Rajawali cermat dalam proses pengolahan koran yang murah ini dan digunakan di dalam rumah, maka perabotan akan tahan hingga 3 tahun pemakaian. Mudah bukan Sobat Rajawali?

Galeri